Pentingnya Teknik SEO Untuk Bisnis Affiliate Clickbank Modal Kecil

teknik SEO untuk bisnis affiliate bisnis modal kecil
Bagi Anda yang ingin mulai membangun bisnis dengan modal kecil bisa memilih alternatif bisnis affiliate seperti clickbank.com. Ada seorang mentor yang berbagi pengalaman tentang bisnis affilate di Clickbank dengan hanya mengandalkan modal kecil atau modal seadanya. Dengan hanya menggunakan teknik SEO sederhana, bahkan tidak maksimal, hanya sekedar mempromosikan di sosial bookmark, berhasil meraih $400. Ini sungguh prestasi yang bisa dikatakan cukup hebat menurut kaca mata seorang pemula. Bagaimana tidak dianggap hebat, hanya dengan mengeluarkan modal kecil bisa menghasilkan $400 atau 4 juta lebih.

Bila anda belum paham makna SEO, anda bisa membaca keterangan singkat di sini. SEO adalah search engine optimization. Artinya apa? Artinya adalah upaya mengoptimalkan sebuah situs web atau blog di mesin pencari agar bisa berada di halaman pertama Google atau mesin pencari lainnya. Hal terpenting adalah masuk dalam urutan pertama agar banyak yang membaca informasinya.

Di sini akan share mengenai pengalaman mentor yang berhasil meruap $400 lewat jalur program affilate Clickbank.com. Pembahasan ini sudah merupakan rangkuman dari teknik SEO tersebut yang bertujuan agar lebih memudahkan langkah anda. Berikut penjelasan yang bisa anda tiru:

1. Memilih Produk Yang Berkualitas Bagus

affiliate clickbank untuk bisnis modal kecil
Memilih produk yang sedang populer adalah langkah yang tepat. Tandanya bahwa produk tersebut memang sedang dibeli banyak orang, bisa jadi. Namun yang terpenting lagi setelah itu adalah melihat dari nilai gravity. Anda bisa mengambil 60-100 nilai gravity. Gravity sendiri berguna untuk melihat jumlah para marketer yang berhasil menjual produk yang akan anda pilih. Semakin tinggi sebenarnya semakin bagus, namun persaingan juga makin sengit.

Produk berkualitas bisa dilihat dari salles letter-nya. Pada dasarnya seperti itu. Namun anda harus mengerti bahasa inggris. Maka yang menjadi perhatian adalah cukup melihat headline. Bila headline terlihat menarik, bisa anda manfaatkan produknya. Bila ternyata jelek, hanya berupa tampilan video, lebih baik singkirkan dulu.

2. Membuat Situs Minisite Berdomain Dengan Mengisi Review Produk

Agar menghemat dalam permodalan, anda bisa menggunakan blogspot sebagai sarana penjualan atau website produk Anda. Anda hanya membeli domain saja agar terlihat terpercaya. Cukup membeli domain yang menarget spesifikasi nama produknya. Biasanya meniru dengan nama domainnya dari situs utama. Pastikan nama domain memiliki jumlah pencarian yang cukup signifikan juga.

Terkecuali bila anda sudah ada niatan untuk menjual berbagai produk maka bisa menggunakan penyewaan hosting. Dengan memiliki hosting, tentunya bisa membuat variasi sub domain. Hanya perlu dipastikan anda sudah memiliki pengalaman karena selain butuh biaya yang lebih besar juga membutuhkan setingan yang lebih rumit dibandingkan dengan domain gratis seperti blogspot.

Dalam hal ini adalah anda membuat situs minisite review. Tentunya sebagai strategi penjualan. Anda bisa mengandalkan jasa penulis konten yang banyak beredar di internet. Anda hanya meminta untuk dibuatkan artikel review yang menjelaskan produk yang sudah anda tentukan. Pastikan bahwa situs utama memiliki salles letter-nya agar bisa ditulis ulang oleh pihak jasa.

Dalam penulisan, dipastikan anda sudah memiliki target kata kunci yang tepat sesuai dengan produk clickbank yang sudah anda pilih.

3. Saatnya Melakukan Strategi Backlink SEO

Jangan buang waktu anda dalam mengurusi backlink SEO. Anda bisa menyerahkan hal ini pada ahli baklink SEO tentu dengan biaya tertentu. Pastikan Anda memilih jasa penyedia backlink yang tepat dan terpercaya. Jangan sampai backlink yang ditanam dalam website Anda malah membuat website Anda terkena penalty dari search engine. Silahkan Anda bergabung dalam forum-forum diskusi SEO atau blogging untuk mencari tahu jasa penyediaan SEO backlink yang baik dan terpercaya. Mencari backlink memang mudah saja tetapi mencari backlink dengan strategi yang tepat agar lolos dalam persaingan memang tidak mudah. Perlu pengalaman terlebih dahulu.

Apakah anda sudah paham mengenai backlink? Backlink adalah pemberian tautan untuk situs tujuan. Semakin banyak backlink dengan disertai kualitas bagus, tentu akan semakin bagus lagi hasilnya. Sesederhana itulah cara memahami sebuah makna backlink. Ya, SEO pada dasarnya sederhana. Yang tidak sederhana adalah manajemen SEO-nya.


0 Response to "Pentingnya Teknik SEO Untuk Bisnis Affiliate Clickbank Modal Kecil "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel